KEDIRI // Monitor86.comi
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Kediri mengangkat tema Meningkatkan Sumber Daya Manusia, Kwalitas Hidup Dan Layanan Publik Menuju Kota Kediri Yang Lebih Baik. pada debat publik perdana calon pemilihan walikota (Pilwali) Kota Kediri tahun 2024
Debat yang dimoderatori oleh Aska Ariska dan Muhammad Ali Sodiq MA tersebut, menghadirkan dua pasang calon Walikota dan wakil walikota Kediri, yakni pasangan nomor urut 1. Vinanda Prameswati,S.H M.Kn dan Qowimuddin serta pasangan nomor urut 2.Ferry Silviana Feronica dan Regina Nadya Suwono.
Hal itu disampaikan Reza Christian selaku ketua KPU Kota Kediri , saat membuka Debat Publik Perdana Pilwali Kediri Tahun 2024, di Insumo Kediri Convention Centre(IKCC), Jumat (01/11/2024).
“Tujuan dari debat ini meliputi, menyebarluaskan profil, visi dan misi serta program kerja masing-masing pasangan calon walikota dan wakil walikota kepada masyarakat. Serta menggali dan mengelaborasi setiap tema yang diangkat dalam kampanye debat,”.
Debat yang juga ditayangkan secara live melalui kanal YouTube KPU Kota Kediri,Radar TV Kediri,AndikaTV,Dhoho TV,KSTV,ABTV,Madu TV,RadioAndika,Cakra Chrisna, RRI. dimulai pukul 19.00 WIB.
Dengan harapan semoga atas terselenggaranya acara ini masyarakat Kota Kediri bisa lebih meningkat dalam Pilwali dengan menggunakan haknya pada tanggal 27 November 2024 bisa datang ke TPS untuk mencoblos, menentukan pilihannya demi kebaikan dan kemajuan kota Kediri.”
Untuk menjaga keamanan, KPU Kota Kediri telah bekerja sama dengan kepolisian. Pengamanan ketat baik di dalam gedung maupun di luar gedung tetap akan dilakukan. "Pengamanan dengan jumlah banyak. Dari TNI, Polres Kediri Kota dan Polres Kediri.
Publishet : HRD
Social Footer